DEPOSTBALI,- Pemain muda Bali United, Rahmat Arjuna memperoleh 2 penghargaan sekaligus pada pekan 29 BRI Liga 1 2022/2023.
Dua penghargaan itu terjadi karena penampilannya di pekan tersebut dimana Bali United menghadapi Persita hari Selasa (7/3) lalu di Stadion Maguwoharjo, sleman.
Rahmat Arjuna yang dipercayakan Stefano Cugurra turun sejak babak pertama sukses memberikan assist pada gol penyeimbang Ilija Spasojevic.
Rahmat Arjuna pun terpilih sebagai Best Young Player of the Week 29 bersama Best Player of the Week 29, Stefano Lilipaly dan juga Best Coach of the Week 20, Divaldo Alves.
Selain sebagai pemain muda terbaik di pekan itu, Rahmat Arjuna juga masuk dalam Best XI of the Week 29 bersama beberapa bintang dari klub Liga 1 lainnya.
Borneo FC Samarinda menjadi penyumbang pemain terbanyak di pekan ini dengan dua pemain mereka yaitu Jonathan Bustos dan Stefano Lilipaly.
Stefano Lilipaly dipasang sebagai penyerang sayap bersama Rahmat Arjuna dengan ujung tombak striker Bhayangkara FC, Alex Martins.
Baca juga: Membuat Brulee Bomb, Hidangan Penutup dengan Rasa yang Lezat
Sementara Jonathan Bustos menjadi pemain tengah terbaik bersama tiga pemain lainnya yaitu Rizky Pora (PS Barito Putera), Ryo Matsumura (Persis Solo) dan Muhammad Toha (Persita).
Sementara tiga pemain belakang dimiliki oleh Cleberson dari Madura United FC, Anderson dari Persik Kediri dan Agung Mannan dari PSM Makassar.
Untuk penjaga gawang, kiper asing milik Arema FC, Adilson Maringa kali ini terpilih sebagai penghuni mistar gawang terbaik pekan 29 BRI Liga 1 2022/2023.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra turut berkomentar soal kualitas dari pemain yang berasal dari Bali United U-20 ini.
“Rahmat Arjuna pemain muda yang memiliki kualitas dan selalu siap bantu Bali United baik dari inti atau dari bangku cadangan. Pemain muda ini hanya butuh waktu untuk bantu tim di lapangan dan sewaktu latihan dia sudah berusaha maksimal sehingga ketika pertandingan juga bisa tampil baik. Ini menjadi momentum buat dia punya persiapan bagus di kompetisi musim mendatang,” jelas Coach Teco.
Saat ini Bali United sudah kembali ke Yogyakarta setelah menyelesaikan pekan 30 BRI Liga 1 2022/2023 dan akan menatap pekan 31 menghadapi Madura United FC.***
Baca juga: Memiliki Masalah Rambut Rontok? Simak Ini Dia Tips Mengatasi Rambut Rontok dengan Ampuh