DEPOSTBALI,- Laga pekan ke-23 BRI Liga 1 2022/2023 antara Bali United vs Persib Bandung berlangsung sengit pada babak pertama hingga babak kedua di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Kedua tim bermain terbuka dengan memainkan bola pendek untuk membuka keunggulan. Sayang skor 1-1 mewarnai laga panas sore ke malam hari ini.
Gol Bali United dicetak Privat Mbarga pada menit 79 sementara gol balasan Persib pada menit 89 oleh David da Silva. Kedua tim sama-sama memiliki peluang yang cukup mengancam ke gawang masing-masing tim sejak menit pertama.
Pada menit ke-3, Yabes Roni melepaskan tembakan keras di dalam kotak penalti yang masih melebar dari gawang Teja Paku Alam. Serangan kembali untuk Bali United melalui umpan Ricky Fajrin pada menit 11, hanya sayang telat diterima Privat yang berada di depan.
Teja yang mengawal gawang Maung Bandung masih mampu mengamankan bola umpan Ricky. Semenit kemudian serangan dari Persib Bandung.
Hariono yang menjaga pergerakan Marc Klok dijatuhkan dan tendangan bebas untuk Persib. Marck Klok yang mengeksekusi masih gagal membuka keunggulan untuk Persib Bandung. Pada menit 21, Marc Klok kembali memberikan peluang melalui tendangan bebas. David da Silva yang menerima umpan Marc Klok dengan melepaskan sundulan masih berada di atas gawang Nadeo.
Pada menit 35, David da Silva kembali memberikan ancaman ke daerah kotak penalti Bali United. Tembakan pemain Brasil ini masih mampu dijangkau Nadeo.
Pada menit 41, giliran Ciro Alves melepaskan tembakan yang masih melebar. Yabes Roni yang dimainkan sejak menit pertama juga memiliki peluang untuk Bali United dari sisi kiri penyerangan. Namun sayang, upaya Yabes masih mampu digagalkan lini belakang Persib Bandung.
Baca juga: Meriahkan HUT Kota Denpasar ke-235, OPD Menggelar Lomba Tarik Tambang
Hingga turun minum, belum ada gol tercipta bagi kedua tim. Memasuki babak kedua, tendangan bebas diberikan untuk Bali United pada menit 50.
Eber yang mengeksekusi masih gagal membuka keunggulan untuk Bali United. Bali United kembali mengancam gawang Persib. Pada menit 55, Privat yang lolos dari pengawalan lini belakang Maung Bandung memberikan umpan datar ke Novri.
Novri langsung melepaskan tembakan keras ke gawang yang dijaga Teja dan masih mampu ditangkis kiper Persib itu. Gol pun tercipta pada menit 79 melalui skema di sisi kiri penyerangan. Ricky yang sukses merebut bola dari sisi kiri memberikan umpan datar kepada Privat Mbarga.
Pemain asal Kamerun itu pun langsung melepaskan tembakan datar yang langsung masuk ke gawang Teja Paku Alam. Skor berubah 1-0 untuk Bali United. Keunggulan Bali United hanya bertahan selama 10 menit sebelum Persib menyamakan kedudukan.
Gol balasan Maung Bandung itu tercipta pada menit 88 melalui tembakan David da Silva usai lini belakang Bali United kehilangan bola. Skor 1-1 mewarnai laga kedua tim besar ini dengan jual beli serangan yang tercipta sejak menit pertama.
Bali United padahal bisa memperlebar keunggulan Hendra Bayauw yang terjadi pada menit 85. Namun sauang tembakan Hendra masih ditepi Teja yang menyebabkan sepak pojok. Hingga waktu penuh, kedua tim bermain dengan sama kuat dengan skor 1-1 di waktu normal.
Ayo Bangkit Bali United!***
Baca juga: Cari Tahu Spesifikasi dan Harga Yamaha Grand Filano Hybrid-connected Berikut Ini