Resep Makanan Enak, Cara Membuat Tongseng Kambing yang Empuk dan Tidak Bau

Kuliner —Minggu, 18 Jul 2021 19:48
    Bagikan  
Resep Makanan Enak, Cara Membuat Tongseng Kambing yang Empuk dan Tidak Bau
Resep Makanan Enak, Cara Membuat Tongseng Kambing yang Empuk dan Tidak Bau - pinterest

BALI, DEPOSTBALI

Kuliner lezat dengan olahan daging yaitu tongseng kambing. Sebagian besar masyarakat Indonesia menyukai makanan ini. Biasanya makanan ini disajikan ketika ada acara tertentu. Namun, sekarang kamu dapat membuatnya di rumah tanpa harus menunggu acara tiba.

Makanan ini terbilang cukup sulit diolah karena berbahan dasar daging kambing. Tidak heran jika daging kambng sulit untuk di olah karena memiliki aroma yang berbeda tidak seperti sapi ataupun kerbau.

Baca juga: Air Terjun Taman Beji Griya, Objek Wisata Spiritual di Bali dan Tersembunyi

Baca juga: Ramalan Zodiak Besok 19 Juli 2021, Cancer Mendapatkan Hal yang Positif Sedangkan Aquarius Negatif

Banyak cara yang digunakan untuk mengolah daging kambing agar tidak bau ketika siap disajikan. Termasuk ketika membuat tongseng kambing kamu membutuhkan cara untuk mengurangi atau menghilangkan aroma kambing.

Jika kamu penasaran cara membuat tongseng kambing yang empuk dan juga tidak bau. Simak resep masakan berikut ini.

Baca juga: Ramalan Zodiak Hari Ini 18 Juli 2021, Scorpio dan Taurus Urusanmu Menumpuk

Baca juga: Delicious Food Recipes, How To Make Balinese Seasoned Chicken That Makes You Crave

Bahan-bahan:
- 500 gram daging kambing, rebus sebentar dan hilangkan kotorannya
- 1 batang serai, geprek
- 1 buah tomat, potong-potong
- 1 sdt garam halus
- 1/3 sdt penyedap rasa
- 2 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam

Baca juga: Caecilian, Hewan Beracun yang Dianggap Sebagai Hasil dari Hubungan Gelap Ular dan Cacing

Baca juga: Resep Makanan Enak, Cara Membuat Sate Maranggi Anti Gagal


- 8 helai kol, iris
- Air secukupnya
- Cabai sesuai selera
- Gula merah secukupnya
- Kecap manis secukupnya
- Lengkuas, geprek
- Minyak goreng

Bumbu halus:
- 2 cm jahe
- 4 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah

Baca juga: Resep Makanan Enak dan Nikmat, Cara Membuat Ayam Ayam Kecap Santan

Baca juga: Keindahan Pantai Padang Padang Uluwatu di Bali dengan Pesona Alam yang Eksotis

Cara membuat:
1. Panaskan minyak lalu tumis bumbu halus beserta lengkuas, serai, daun salam, dan daun jeruk sampai harum.
2. Masukkan air dan daging.
3. Tambahkan lada, garam, penyedap, gula merah, masak hingga daging benar-benar empuk.
4. Saat kuah sudah kental masukkan kol dan kecap manis.
5. Masukkan tomat dan cabai, masak sampai layu.
6. Koreksi rasa dan tambahkan bumbu jika kurang. Angkat dan sajikan.

Baca juga: Resep Makanan Enak, Cara Membuat Gulai Kambing yang Empuk dan Tidak Bau

Baca juga: Museum Geopark Batur, Objek Wisata Bali dengan Konsep Taman Bumi

 

Editor: Putri
    Bagikan  

Berita Terkait