5 Pantai Terindah di Bali, Pemandangannya yang Sangat Indah di Jamin Bikin Betah

Wisata —Rabu, 28 Jul 2021 11:38
    Bagikan  
5 Pantai Terindah di Bali, Pemandangannya yang Sangat Indah di Jamin Bikin Betah
5 Pantai Terindah di Bali, Pemandangannya yang Sangat Indah di Jamin Bikin Betah foto:Ist

BALI, DEPOSTBALI

Dari sekian banyak destinasi wisata di Bali tentu saja tidak luput dari Keindahan pantainya yang bikin betah. Saking indahnya pemandangan di Pantai Bali, tak hanya datang dari wisatawan lokal, wisatawan asing pun banyak mengunjungi Bali untuk sekedar berlibur. Maka dari itu, jika pergi berlibur ke Bali sudah tidak akan mengherankan melihat banyaknya turis asing yang berada disana.

Baca juga: Resep Makanan Enak, Cara Membuat Chicken Katsu yang Renyah

Baca juga: Ramalan Zodiak Hari Ini 28 Juli 2021, Sagitarius dan Pisces Beberapa Konflik Akan Terjadi


Masing-masing Pantai di Bali memiliki keunikannya tersendiri dan berbeda satu dengan yang lainnya. Ada yang memiliki banyak karang, memiliki pasir putih yang sangat lembut, atau tebing-tebing yang saling berhimpit. Dari banyaknya Pantai yang ada di Bali, sebetulnya para wisatawan hanya tinggal memilih saja ingin berada di Pantai yang mana. Namun, dengan banyaknya objek wisata Pantai di Bali, wisatawan dibuat bingung ingin pergi ke Pantai yang mana

Berikut rekomendasi dari 5 pantai dengan pemandangan terindah semoga bisa menjadi referensi untuk anda saat berkunjung kesana.

Baca juga: 7 Tempat wisata di Karangasem Bali, yang Berkesan dan Tidak Boleh Anda Lewatkan

Baca juga: Comebacknya AKMU yang Berkolaborasi dengan Solois IU, Membawakan Nakka sebagai Lagu Pertamanya Dari Album NEXT EPISODE


1.Pantai Nusa Dua

image/pinterest

Pantai Nusa Dua memiliki perairan yang tenang. Tersedia wahana air dan dekat dengan area perbelanjaan. Tempat ini disebut pantai terbaik untuk liburan bersama keluarga

Anda ingin berlibur dengan keluarga, Pantai Nusa Dua adalah Pantai yang cocok untuk dikunjungi. Pantai Nusa Dua memiliki ombak air laut yang tenang dan relatif kecil sehingga cocok bagi Anda dan buah hati. Daya tarik dari Pantai ini adalah kebersihan pantai-nya yang sangat bersih jika dibandingkan dengan yang lain. Para wisatawan tentunya akan sangat menyukai jika tempat yang akan dikunjungi terawat dan bersih seperti di Pantai Nusa Dua.
di Pantai Nusa Dua ini terdapat dua buah Pantai yaitu Pantai Geget & Pantai Mengiat Nusa Dua. Keduanya sangat cocok dikunjungi anak-anak karena memiliki air laut yang tenang.

Baca juga: The Recipe for Buffalo Porridge, a Typical Porridge from Bali that is Suitable for Breakfast Menu

Baca juga: 5 Beaches in Bali that are Suitable for Honeymoons, with Exotic and Romantic Views



2. pantai Kuta

image/pinterst


Siapa yang tak kenal dengan Pantai Kuta Bali? Mungkin, hampir setiap wisatawan yang pergi ke Bali akan datang ke Pantai ini. Pantai Kuta merupakan salah satu Pantai yang populer dan sangat terkenal, baik lokal maupun mancanegara. Rasanya seperti ada yang kurang jika pergi ke Bali namun tidak datang ke Pantai ini.

Lokasinya berada dekat dengan Bandara Ngurah Rai, memiliki fasilitas publik yang sangat lengkap dan tersedia, mempunyai pasir putih yang sangat bersih serta lembut, dan Anda juga bisa menikmati sunset di Pantai Kuta ini.

Baca juga: Sinopsis Drama China terbaru Unforgetable Love, Romantis dan Bikin Terharu

Baca juga: Resep Nasi Tim Ayam, Gurih Lembut dan Spesial Rasanya Lezat dan Menenangkan

Baca juga: Viral, Keranda Terbang Terror Warga Hingga Dikabarkan Mencari Tumbal


3.Pandai Pandawa

image/pinterest


Pantai Pandawa memiliki daya tarik tersendiri dengan segala keunikannya, Pantai ini juga cukup populer di kalangan wisatawan asing maupun lokal. Selain itu, Pantai Pandawa memiliki keindahan alam yang sangat memanjakan mata saat melihatnya. Keunikan di Pantai Pandawa adalah adanya tebing batu dengan tulisan 'Pantai Pandawa' dengan berukuran besar, sangat pas juga di jadikan spot untuk berfoto.
Lokasi Pantai Pandawa berada di Bali Selatan, pasir putih di Pantai ini tergolong lembut dan juga bersih, memiliki ombak yang relatif kecil dan sangat cocok untuk berlibur dengan keluarga, dan Anda juga bisa menikmati pemandangan sunset yang sangat indah.

Baca juga: 7 Deretan Film Terbaik dan Terbaru Aktor Ganteng asal Thailand Mario Maurer, yang Wajib Kamu Tonton

Baca juga: Resep Bubur Mengguh, Bubur Khas dari Bali yang Cocok untuk Menu Sarapan Pagi



4.Pantai Seminyak


Pantai Seminyak atau Seminyak Beach sangat mudah dicapa. Terletak di utara Pantai Kuta dan Pantai Legian, pantai di Bali yang satu ini dekat dengan area Seminyak yang hype banget. Pantainya juga penuh dengan resort, kafe dan bar, serta beach club.
Meski begitu, Pantai Seminyak tetap merupakan salah satu pantai di Bali yang wajib kamu kunjungi karena pantai ini sangat cocok untuk kamu bersantai menunggu matahari terbenam. Dengan hamparan pasir yang luas dan jumlah pengunjung yang tak seramai Kuta dan juga relatif lebih bersih, nongkrong di Pantai Seminyak benar-benar menyenangkan.

Baca juga: Film Korea The Flu, Serangan Wabah Virus H5N1 yang Melumpuhkan Sebuah Kota di Korea

Baca juga: 5 Kampung Islam di Bali Yang Hidup Harmonis Penuh Toleransi

Baca juga: Hati-Hati Dengan Hantu Ini, Dia Bisa Malih Rupa Menyerupai Siapa Saja Bisa Jadi Orang Terdekat Anda



5.Pantai Sanur

image/pinterest


Jika sebagian besar pantai pasir putih di Bali selatan memiliki keindahan pemandangan matahari terbenam, berbeda dengan pantai Sanur. Daya tarik pantai Sanur Bali terdapat pada keindahan pemadangan matahari terbit / sunrise.

Letak dari garis pantai Sanur yang berada dipesisir pulau Bali bagian timur membuat pemandangan matahari terbit di pantai Sanur sangat indah sekali. Tidak hanya pemandangan matahari terbit, pantai Sanur juga memiliki pasir putih yang sangat bersih dan cocok untuk aktivitas berenang.

Itu dia rekomendasi 5 pantai terindah di Bali versi saya, selain pantai- pantai di atas masih banyak lagi pantai dengan pemandangan yang Indah. (NN)

Baca juga: Resep Makanan Enak, Cara Membuat Klepon Ubi Ungu yang Dapat Menemani Waktu Bersantai

Baca juga: 5 Minuman Khas Bali, yang Wajib Anda Coba Rasa dan Kesegarannya yang Aromatik

Editor: Putri
    Bagikan  

Berita Terkait