Keindahan Air Terjun Mangku Sakti yang ada di Lombok

Wisata —Minggu, 7 Nov 2021 14:30
    Bagikan  
Keindahan Air Terjun Mangku Sakti yang ada di Lombok
Keindahan Air Terjun Mangku Sakti yang ada di Lombok/Pinterest

DEPOSTBALI


Lombok Tengah tepatnya Mandalika merupakan salah satu daerah yang terkenal akan keindahan alamnya. Maka jika kita membahas tempat wisata di Mandalika tidak akan ada habisnya karena daerah inilah tempat berkumpulnya tempat wisata unik dan pastinya sangat berkesan. Hampir semua tempat wisata yang ada di Mandalika Memiliki konsep bersatu dengan alam. Salah satu tempat wisata di Mandalika yang menyatu dengan alam dan memiliki keindahan yang mempesona yaitu Air terjun Mangku Sakti.


Dahulu kala, Air terjun mangku sakti ada seorang petapa mangku yang memiliki ilmu sakti dan ia sering menenagkan diri di air terjun ini. Tetapi saat sedang menenagkan diri, ia meninggal di air terjun tersebut. Maka dari itu tempat wisata ini di beri nama Air terjun mangku sakti yang artinya penunggu dengan kekuatan sakti.

Baca juga: Colors of Clothing and Accessories that are Suitable for Women with Dark Skin Tones

Baca juga: Recipe for making restaurant-style oyster sauce crabs guaranteed delicious


Air terjun mangku sakti ini beradi di Desa Sajang, Kecamatan Sembalun, Kabupaten Lombok Timur, Lombok. Banyak sekali wisatawan yang membagikan foto keindahan air terjun ini lewat media sosial, hal ini membuat Air terjun mangku sakti selalu banyak di kunjungi oleh wisatawan. Yang menjadi daya tarik di tempat ini, warna air di Air terjun ini berubah-ubah sesuai dengan musim cuaca. Jika sedang musim hujan, maka air yang di keluarkan akan berwarna hijau tosca, sedangkan jika musin kemarau maka air ini akan berwarna biru bening. Di bawah air terjun ini juga terdapat kolam yang emmpunyai lebar 15 meter dengan kedalaman 2 meter hingga 4 meter. Wisatawan bisa menikmati kesegaran air terjun Mangku Sakti dengancara berenang atau berendam saja. Biasanya, sebagian wisatawan yang memiliki keberanian terhadap ketinggian, akan naik ke bebatuan dan terjun menuju kolan dengan ketinggian 5 meter.

Baca juga: Visiting Bali Denpasar Museum Tour which Has Many Attractions

Baca juga: Cara Membuat Jajanan Pasar Dengan Mudah yaitu Jaring Laba-Laba

Baca juga: Mengunjungi Wisata Museum Bali Denpasar yang Mempunyai Banyak Daya Tarik

Air Terjun Mangku sakti ini berada di samping Taman nasional Gunung Rinjani sehingga mudah sekali wisatawan menemukan tempat ini. Untuk wisatawan yang datang dari Mataram, kamu perlu mengarahkan kendaraan anda menuju Sembalun. Jika sudah sampai di Sembalun, kemudian wsatawan meanjutkan perjalanan menuju Desa Sajang. Tidak lama dari itu, Wisatawan akan menemukan Air Terjun Mangku Sakti. Harga tiket untuk masuk ke tempat wisata ini sangat terjangkau, hanya Rp. 10.000/ Orang. Fasilitas yang ada di tempat ini kurang lengkap. Jika wisatawan ingin mencari homestay, wisatawan harus menyusuri jalan utama untuk mencari hotel. (NL)


Editor: Erica Regina F
    Bagikan  

Berita Terkait