DEPOSTBALI -, Bukan hanya untuk mengisi waktu, game saat ini juga di buru oleh banyak orang karena keseruan dan popularitasnya. Bukan hanya itu saja game juga bisa mendapatkan penghasilan.
Pecinta game saat ini bukan hanya dari kalangan anak-anak saja, bahkan orang dewasa juga memainkanya.
Hal ini jugalah yang membuat para kreator game berlomba-lomba mencipatkan game, lalu game apa saja yang paling populer di dunia? Berikut 7 game paling populer di dunia dikutip dari berbagai sumber.
PUBG Mobile
Salah satu game battle royale ini tentu tak asing lagi bagi kalian bukan? dengan fitur dan grafik yang menarik PUBG Mobile semakin menarik banyak gamer di seluruh dunia.
Bukan hanya itu saja PUBG Mobile berhasil memenangkan penghargaan sebagai Mobile Game of The Year di sebuah ajang yang bertajuk 36th Golden Joystick Awards.
Mobile Legend : Bang Bang
Mobile Legend : Bang Bang dibuat oleh Moonton yang merupakan Develepor sekalikush Publisher Game yang membawa keuntungan dari game satu ini hingga $500 Juta.
Bukan tanpa alasan game satu ini memiliki banyak sekali peminat dari berbagai kalangan. Hal itu juga terbukti dengan banyaknya turnamen-turnamen MLBB yang merajalela.
Baca juga: Alasan Beras Harus Dicuci Terlebih Dahulu Sebelum Dimasak
Free Fire
Garena Free Fire atau biasa disebut Free Fire (sering disingkat FF) adalah permainan battle royale yang dikembangkan oleh 111 Dots Studio dan diterbitkan oleh Garena untuk Android dan iOS. Itu menjadi permainan seluler yang paling banyak diunduh secara global pada tahun 2019.
Call of Duty: Mobile
Call of Duty: Mobile adalah permainan video tembak-menembak orang-pertama gratis yang dikembangkan oleh Timi Studio (anak perusahaan Tencent), dan diterbitkan oleh Activision dan Garena untuk serambi Android dan iOS, pada CODM terdapat beberapa mode permainan, seperti halnya; Mode Battle Royale Blitz dan Mode 3VS3 Baku Tembak.
Among US
Game Among Us yang dirilis oleh pengembang Innersloth pada tahun 2018 ini mengajarkan pengguna untuk selalu waspada dengan orang di sekitar, bahkan dengan teman-temannya sendiri.
Among Us mulai populer pada tahun 2022 dan memiliki banyak pengunduh yang memainkanya.
Minecraft
Minecraft adalah sebuah game jadul yang patut diapresiasi sebagai game populer di kelasnya. Meskipun memiliki grafik yang “biasa saja”, dengan ciri khas tampilan 3D kotak-kotak justru membuat Minecraft memiliki penggemar yang semakin banyak.
Clash Of Clans
Salah satu game strategi yang populer di Dunia adalah Clash Of Clans, alur permainan yang tidak akan membuat bosan. Pasalnya, kita bisa menikmati setiap proses perkembangan wilayah yang kita bangun. Ditambah lagi stategi kita untuk menyerang kota lain juga membuat game ini banyak digemari. (Siska Septiani)
Baca juga: Cara Membangun Hubungan Sosial yang Baik dengan Orang Lain