Resep Makanan, Cara Membuat Makanan Khas Bali Serombotan

Kuliner —Senin, 7 Jun 2021 10:52
    Bagikan  
Resep Makanan, Cara Membuat Makanan Khas Bali Serombotan
Serombotan, makanan khas Bali yang cukup populer (foto:pinterest)

BALI, DEPOSTBALI

Makanan khas Bali kali ini yaitu Serombotan. Makanan yang satu ini terlihat adanya kombinasi dari sayur-sayuran ini ternyata cukup terkenal di daerah Bali.

Makanan ini terkenal di luar negeri dengan salad dan di Bali makanan ini terkenal dengan serombotan. Serombotan merupakan salah satu makanan khas kabupaten klungkung Bali. Makanan ini sudah tersebar namun penamaannya berbeda.

Baca juga: One of the Popular Balinese Culinary is Turtle Satay with Spicy Seasoning

Serombotan biasanya disajikan dengan sayur buah botor muda atau kecipir, terong bulat, pare, tauge, kubis yang dimasak setengah matang. kemudian diberi bumbu disebut kalas yang terdiri dari santan yang diberi tumbukan kunyit, lengkuas, bawang merah dan bawang putih, ketumbar dan sedikit kencur. 

Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat makanan ini cukup sederhana dan mudah dicari di pasar tradisional  maupun pasar modern. Dengan tambahan rempah-rempah yang asli khas dari Indonesia.

Baca juga: Sinopsis Film A Quiet Place Part 2, Perjuangan Seorang Kakak untuk Menyelamatkan Keluarganya

Berikut Cara Membuatnya

  • Kacang panjang 10 utas (potong setiap 3-4 cm)
  • 100 gram kangkung
  • 100 gram bayam segar
  • Pare 2 buah (iris serong tipis)
  • 100 gram tauge
  • Kacang kedelai 1 genggam
  • Kacang merah 1 genggam

Baca juga: Denpasar Mencopot Oknum Perwira Polisi Akibat Menganiaya Pemandu Lagu di Karaoke

 Bahan sambal

  • 15 buah cabe rawit
  • Kelapa parut (secukupnya)
  • Gula merah (secukupnya)
  • Garam halus (secukupnya)
  • 1 sdt air jeruk limau
  • 1 sdt terasi bakar
  • 3 cm kencur
  • 1/2 sdt penyedap rasa
  • 2 sdm kacang tanah

Baca juga: Inilah Arti Mimpi Untuk Kamu yang Pernah Mengalami Mimpi Menikah

 Resep Membuat Serombotan Klungkung

  1. Pertama-tama, silahkan rebus semua sayuran hingga matang kemudian angkat dan tiriskan.
  2. Langkah kedua yakni campur semua bahan untuk membuat sambal, kemudian tumbuk sampai halus.
  3. Kemudian goreng bahan yang telah ditumbuk tersebut, jangan lupa tuangkan sedikit air.
  4. Aduk-aduk hingga benar-benar tercampur merata, masak sampai matang dan mengental.
  5. Setelah itu tata rebusan sayuran tersebut diatas piring kemudian siram bagian atasnya dengan sambal.
  6. Serombotan klungkung asli Bali sudah siap dihidangkan.

 

Editor: Putri
    Bagikan  

Berita Terkait