DEPOSTBALI,- Sinopsis Girl From Nowhere memiliki daya tarik tersendiri bagi para pencinta serial, khususnya bergenre thriller dan misteri. Diketahui, serial ini terinspirasi dari kisah kelam sekolah di Thailand.
Serial Girl From Nowhere ini akan cocok bagi para pencinta thriller dan misteri, karena memiliki beragam rahasia yang akan membuat penonton bertanya-tanya dan terheran, terlebih lagi itu dilakukan di dalam sebuah sekolah yang selama ini menjadi tempat yang bebas kriminalitas.
Drama ini dikemas dengan apik yang menampilkan beragam cerita tentang permasalahan yang terjadi di berbagai sekolah di Negeri Gajah Putih. Menariknya, permasalahan itu diungkapkan oleh seorang perempuan misterius.
Tak hanya itu, serial ini memiliki dua musim. Season pertama memiliki 13 episode dengan durasi satu jam per episode. Untuk musim keduanya hanya memiliki delapan episode dengan durasi yang sama per episode.
Baca juga: Pelaksanaan Vaksin Booster Banjar Tanjungbungkak Kelod di Tinjau Langsung Oleh Walikota Denpasar
Serial ini pertama kali dirilis pada 2018 dan dibintangi oleh Kitty Chicha Amatayakul. Dia dikemas sebagai gadis misterius, bersikap dingin, dan pembalas dendam.
Chicha sukses memerankan karakter Nanno di serial tersebut dan berhasil mendulang pujian dengan pendalaman karakter yang membuat penonton berdecak kagum.
Diketahui juga, serial ini diproduksi oleh sutradara berbeda di setiap episodenya. Tak heran jika hasil dari setiap episode memiliki prespektif, gaya dan alur cerita berbeda untuk ditampilkan.
Sinopsis Girl From Nowhere ini bermula ketika Nanno (Kitty Chicha Amatayakul) baru saja pindah ke sebuah sekolah baru. Di sekolah tersebut, dia merupakan gadis yang cerdas, cantik, tapi memiliki segudang misterius di dalam dirinya.