DEPOSTBALI,- Bali bukan hanya menyuguhkan wisata pantai yang indah dan eksotis, Pura yang merupakan tempat ibadah bagi umat Hindu juga banyak yang di jadikan destinasi wisat di Pulau Bali.
Diantaranya berikut ini beberapa wisata pura paling poupler di Bali
Pura Tanah Lot
Pura Tanah Lot sangat populer di kalangan wisatawan luar atau dalam negeri, Pura Tanah Lot di bangun di atas batung karang besar yang berada pada area lepas pantai.
Untuk memasuki area pura, hanya dapat di lewati pada saat air laut surut. Sedangkan pada saat air laut pasang, pura Tanah Lot akan terlihat berada di tengah laut.
Lokasi Pura Tanah Lot berada di desa Beraban, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan.
Pura Luhur Uluwatu
Pura Uluwatu, atau juga sering di sebut dengan nama Pura Luhur Uluwatu, salah satu enam pura Hindu utama di Bali. Selain keunikan arsitektur pura Luhur Uluwatu, daya tarik juga terdapat pada lokasi pura, yang berada di ujung tebing karang yang sangat curam. Tebing karang memiliki tinggi kurang lebih sekitar 70 meter di atas permukaan laut
Lokasi pura Uluwatu ada di wilayah Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung.
Pura Ulun Danu Barathan Bedugul
Danau Beratan Bedugul di keliling area perbukitan dan pada area sekitar pura Ulun Danu terdapat kebun yang tertata rapi. Karena Bedugul berada di dataran tinggi, maka area pura Ulun Danu Beratan sangat sering di selimuti kabut dan menawarkan udara sejuk.
Lokasinya berada di dataran tinggi pulau Bali, tepatnya ada di kawasan tempat wisata Bedugul, kabupaten Tabanan Bali.
Baca juga: Indonesia Jalani Laga Home Lebih Dulu
Pura Besakih
Pura Besakih adalah komplek pura besar yang jumlahnya sangat banyak. Saking besarnya area pura Besakih, untuk menjelajahi semua area pura akan memerlukan waktu lebih dari satu hari. Wisatawan yang berkunjung ke pura Besakih biasanya hanya mengunjungi pura Penataran Agung
Lokasi Jl. Gunung Mas No.Ds, Besakih, Rendang, Kabupaten Karangasem,
Pura Tirta Empul
Tirta Empul artinya mata air suci. Karena di dalam area pura Tirta Empul terdapat sumber mata air alami. Kemudian, air dari mata air di alirkan ke area luar pura Tirta Empul yang berbentuk pemandian dengan pancuran air.
Bagi masyarakat Bali pemeluk agama Hindu, air dari pancuran di pura Tirta Empul adalah air suci yang diyakini akan membawa kesucian, ketenangan serta keberuntungan.
Lokasi : Pura Tirta Empul lokasinya berada Jalan Tirta, Manukaya, Tampaksiring, kabupaten Gianyar – Bali.
Baca juga: Kisah Mistis Lemah Layat, Konon Tanah Ini Sering Menghisap Darah Seseorang