Terbakarnya Klub Malam di Sorong, DJ Indah Cleo Jadi Korban

News —Kamis, 27 Jan 2022 11:15
    Bagikan  
Terbakarnya Klub Malam di Sorong, DJ Indah Cleo Jadi Korban
sumber gambar : IG @Dj.Indahcleo

DEPOSTBALI,- Bentrokan yang terjadi di Sorong dan berbuntut pada terbakarnya Klab Malam Double O Sorong kini menyisakan duka, Selasa (25/01/2022).  Korban tewas yang diketahui hingga saat ini berjumlah 18 orang, salah satunya Dj Indah Cleo.  Dj cantik asal Bukittinggi ini tengah mengisi acara di kelab malam Double O Sorong.

Sederet selebriti Tanah Air termasuk Dinar Candy hingga Gebby Vesta ikut mengucapkan bela sungkawa pada para korban melalui media sosial. 

Tak banyak informasi yang dapat dibagikan mengenai sosok DJ Indah Cleo. Dirangkum dari berbagai sumber, Indah yang memiliki nama lengkap Indah Sukmadani adalah perempuan asal Bukittinggi Sumatera Barat.

DJ Indah juga dikenal sebagai orang yang tertutup, terlihat dari akun Instagramnya @dj.indahcleo06 yang tidak bisa diakses umum.   Indah Cleo telah menjadi seorang DJ sejak tahun 2014 lalu Di bio Instagram, ia menuliskan bahwa dirinya bisa mengisi acara untuk event musik hingga private party. Selain berprofesi menjadi DJ ia juga kerap menjadi model.

Meninggalnya DJ Indah Cleo juga dikonfirmasi oleh akun media sosial Double O Club Sorong. Tak cuma Indah, Efamouz Dancer dan Rockvolution Band bersama kru lainnya juga menjadi korban meninggal dunia.*(dilansir dari berbagai sumber) -RESTY

 

Baca juga: Ciptakan Peluang Lewat NFT

Baca juga: Kenal Lama, Akhirnya Park Se Young dan Kwak Jung Wook Akan Menikah

 

Editor: Admin
    Bagikan  

Berita Terkait