Membuat Mochi Strawberry Cocok untuk Cemilan Sore

Kuliner —Selasa, 22 Nov 2022 15:07
    Bagikan  
Membuat Mochi Strawberry Cocok untuk Cemilan Sore
Mochi Strawberry Khas Jepang.* (FOTO: Pinterest)

DEPOSTBALLI,- Mochi adalah salah satu makanan dari Jepang. Mochi memiliki tekstur yang kenyal dan empuk. Mochi sendiri merupakan kue yang terbuat dari tepung ketan yang dibentuk bulat dan diberi isian. Di Jepang, makanan ini biasanya disajikan saat tahun baru.

Meskipun berasal dari Jepang, di Indonesia sendiri bisa mudah ditemukan. Di toko kue, di supermarket bahkan di toko kue, mochi bisa dengan mudah di jumpai.

Selain bisa dijumpai di toko kue, kamu juga bisa dengan mudah membuatnya lho. Gimana ya caranya?

Bahan-bahan:

  • 300ml santan
  • 10 gram tepung terigu
  • 250gram tepung ketan
  • 100gram selai kacang

Baca juga: Game Populer yang Satu Ini Memiliki Fakta Unik

  • 50gram gula pasir
  • Maizena sangrai
  • Garam secukupnya
  • Strawberry

Cara membuat:

  1. Campurkan ketan, terigu, garam dan santan. Aduk hingga merata
  2. Di wadah lain, masukan selai kacang dan gula pasir lalu aduk hingga rata
  3. Pisahkan bagian tangkai strawberry, sisihkan
  4. Kukus adonan mocha kurang lebih selama 10 menit
  5. Ambil sedikit adonan, pipihkan, masukan strawberry yang sudah di oles selai kacang, bentuk menjadi bulat
  6. Lakukan hingga adonan habis
  7. Gulingkan mochi di tepung maizena yang sudah disangrai
  8. Sajikan

Wah, ternyata membuat mochi tidak sesulit itu ya! Selamat mencoba. (PARISAINI R ZIDANIA)

Baca juga: Ini Dia Dampak yang Terjadi Jika Sering Kerokan

Editor: Laila
    Bagikan  

Berita Terkait