Dorong CSR Perusahaan untuk Dukung Program Prioritas Pembangunan

News —Selasa, 21 Nov 2023 14:23
    Bagikan  
Dorong CSR Perusahaan untuk Dukung Program Prioritas Pembangunan
dilansir dari Jatengprov.go.id

DEPOSTBALI-, Bupati Semarang Ngesti Nugraha mengimbau para pimpinan perusahaan, untuk melaporkan dana corporate social responsibility (CSR) yang akan disalurkan kepada masyarakat. Menurutnya, hal itu diperlukan agar dapat disesuaikan dengan program prioritas pembangunan daerah.

Dilansir dari Jatengprov.go.id Dicontohkan, pada penanganan stunting, yang sedang menjadi salah satu fokus utama Pemkab Semarang. Saat ini, terjadi penurunan angka kasus yang signifikan. Bahkan, berada di posisi ketiga terendah setelah Kota Semarang dan Cilacap.

Jika didukung oleh perusahaan lewat penyaluran CSR, dirinya yakin penanganan akan lebih cepat dan tepat sasaran.

“Nantinya CSR perusahaan akan lebih tertata dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Perusahaan dapat melaporkan apa saja yang sudah disalurkan untuk membantu warga sekitar,” jelas bupati, saat menghadiri acara sosialisasi program forum tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan yang digelar Dinas Tenaga Kerja, di Aula Hotel C3, Kamis (16/11/2023).

Kepala Disnaker Kabupaten Semarang M Taufiqurrahman menjelaskan, program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan Perusahaan (TJSLP) disasarkan ke 757 perusahaan yang ada. Sampai dengan tahun depan, ditargetkan 117 perusahaan akan menjadi peserta aktif forum TJSPL.

Baca juga: 4 Sikap yang Membantu Hidupmu Terasa Lebih Tenang dan Aman

Beberapa program yang disusun, lanjutnya, antara lain di bidang kesehatan, berupa penanganan stunting. Selain itu, pemberian beasiswa kepada pelajar dari keluarga kurang mampu serta pelatihan ketrampilan terpadu untuk siswa dan alumni SMK. Sedangkan di bidang lingkungan hidup, diprogramkan pembuatan sumur artetis di daerah rawan air bersih serta penghijauan.

Menurutnya, selama ini beberapa perusahaan besar telah menyalurkan dana CSR di lingkungan sekitarnya. Akibatnya, bantuan sosial itu hanya terpusat di kecamatan yang menjadi kawasan industri seperti Pringapus dan Bergas.

“Forum ini akan menjadi ajang koordinasi, agar dana CSR perusahaan dapat mendukung program prioritas pemerintah daerah,” terangnya.

Baca juga: 7 Hewan yang Saat ini Paling Langka di Dunia

Editor: Widya
    Bagikan  

Berita Terkait