Tips Hemat Berkendara di Era Kenaikan Harga BBM

News —Sabtu, 24 Sep 2022 10:54
    Bagikan  
Tips Hemat Berkendara di Era Kenaikan Harga BBM
Kereta.* (FOTO: Istimewa)

DEPOSTBALI (DKI JAKARTA),- Kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) mendorong masyarakat lebih efisien dalam bermobilitas.  Gojek menawarkan cara hemat bepergian dengan adanya fitur baru GoTransit. 

Senior Vice President Corporate Affairs Gojek Rubi W. Purnomo mengatakan, “Di tengah kenaikan harga BBM, layanan transportasi Gojek menghadirkan serangkaian inovasi yang dapat diandalkan.  Hal ini menjadi opsi mobilitas dengan harga yang tetap kompetitif untuk menunjang produktivitas masyarakat.”  Menurut siaran pers Tim Komunikasi Gojek.

Untuk opsi lebih hemat, pelanggan dapat memanfaatkan fitur terbaru dari Gojek yakni GoTransit. Fitur ini mengombinasikan antara GoRide/GoCar sebagai sebagai layanan penghubung bagi moda transportasi publik.  GoTransit memungkinkan pelanggan untuk dapat memilih bepergian dengan rekomendasi rute tercepat atau pun termurah, memanfaatkan beberapa moda transportasi. 

Baca juga: Resep Membuat Ayam Betutu Khas Bali

Dengan inovasi terbaru GoTransit memungkinkan pelanggan untuk bisa langsung membeli tiket Kereta Commuterline atau KRL.  Cara bepergian multimoda telah jamak dilakukan oleh pengguna Gojek. Berdasarkan data internal Gojek, 1 dari 2 pelanggan Gojek pernah bepergian menuju pusat transportasi publik dengan diperkuat fakta bahwa 11 stasiun Kereta KRL dan antar kota merupakan lokasi yang paling sering menjadi titik asal/tujuan layanan Gojek di wilayah  Jabodetabek.

Untuk para commuters, pengguna kereta commuterline yang membeli tiket melalui GoTransit bisa mendapatkan voucher potongan harga saat akan melanjutkan perjalanan menggunakan GoRide.

“Cara hemat bepergian dari Gojek, merupakan solusi alternatif untuk tetap efisien dalam bepergian di tengah kenaikan harga BBM, sekaligus cara Gojek untuk membantu mitra driver mendapatkan jumlah order yang stabil dan berdampak positif bagi pemasukan mereka secara jangka panjang,” tutup Rubi.* (TISHA S KANILAH)

Baca juga: Alessa eX3000, Motor Ramah Lingkungan Berteknologi Listrik

Editor: Laila
    Bagikan  

Berita Terkait