DEPOSTBALI,- Nerazzurri (Inter Milan) berhasil meraih kemenangan dengan skor telak di lanjutan Serie A di laga pekan ke-28, Sabtu (05/03/2022) dini hari. Kemenangan 5-0 membuat Inter berhak naik lagi ke posisi teratas dengan poin 58. Berbeda satu poin dengan posisi kedua dan ketiga yaitu Napoli dan Milan.
Skor telak ini sekaligus mengakhiri rasa haus gol Inter Milan hilang karena Nerazzurri tak bisa cetak gol di empat pertandingan terakhirnya.
Lawannya Salernitana harus tetap berada di posisi terakhir dan belum bisa keluar dari zona merah dengan poin 15.
Penasaran siapa saja yang mencetak gol? Simak jalannya pertandingan di bawah ini
Susunan Pemain
Inter Milan 3-5-2 : Handanovic, Skirniar, de Vrij, Bastoni, Dumfries, Barella, Brozovic, Calhanoglu, Darmian, Dzeko, Martinez. Pelatih : S.Inzaghi.
Salernitana 4-2-3-1 : Sepe, Mazzocchi, Dragusin, Fazio, Ranieri, Coulibaly, Ederson, Kastanos, Mousset, Verdi, Duric. Pelatih : D. Nicola.
Inter Milan bertindak sebagai tuan rumah, bermain di Giuseppe Meazza langsung tampil menekan semenjak peluit babak pertama ditiup. Banyak peluang dari Lautaro Martinez namun belum bisa membuahkan hasil.
Baru dimenit ke-22 Nerazzurri berhasil membuka keunggulan melalui striker mereka yang sudah banyak mendapat peluang yaitu Lautaro Martinez. Ia berhasil menerima umpan manis dari Barella dan ia pun dengan tenang menendang bola ke sisi gawang yang dijaga Sepe. Kedudukan pun menjadi 1-0.
Baca juga: Chelsea Akhirnya Dilepas Roman Abramovich
Salernitana merasa tersentak dan mencoba menyamakan kedudukan, namun sayang semua peluangnya tidak dapat menjebol gawang Handanovic.
Keasikan menyerang, Salernitana kembali kecolongan di menit 40. Martinez kembali menjadi mimpi buruk bagi Sepe. Barella kembali memberikan umpan yang manis kepada striker Argentina itu. Ia pun dengan pintarnya melakukan tendangan kaki kiri dan bola berhasil bersarang di gawang Sepe untuk kedua kalinya. Skor 2-0 ini bertahan hingga jeda babak pertama.
Di babak kedua, Nerazzurri langsung tancap gas. Hasilnya pada menit ke-56 Martinez mencatakan kembali namanya sekaligus mencetak hattrick di pertandingan ini. Kali ini Ia memanfaatkan umpan manja dari Dzeko. Martinez dengan mudah membuat gol dengan kaki kanannya, skorpun menjadi 3-0 untuk keunggulan Inter.
Dzeko tidak mau kalah dengan Martinez. Tidak puas memberikan umpan, Dzeko berhasil menambah keunggulan Inter di menit 64. Dzeko berhasil memanfaatkan umpan dari sisi Rubin Gosens yang baru saja bermain, menjadi gol dengan tendangan kaki kirinya di dalam kotak penalti. Skor menjadi 4-0 untuk Inter.
Selang 5 menit kemudian, tepatnya di menit 69, Dzeko kembali mencetak gol sekaligus mengandaskan Salernitana dengan skor 5-0. Dengan Hasil ini inter sukses menduduki puncak klasemen Liga Italia 2021-2022.* (RENALDI)
Baca juga: Komitmen Danamon dan Adira Finance, Hafid Hadeli Bergabung dengan Danamon