Resep Membuat Donat Sate dengan Mudah

Kuliner —Selasa, 2 Nov 2021 10:56
    Bagikan  
Resep Membuat Donat Sate dengan Mudah
Resep Membuat Donat Sate dengan Mudah/Pinterest

DEPOSTBALI


jika kalian membuat donat yang di tengah-tengahnya ada lubang mungkin sudah tidak asing lagi ya, gimana jika kalian membuat donat yang tidak berlubang tapi dibuat seperti sate? pasti akan lebih menarik kan jika kalian membuat ini dan mungkin anak-anak dirumah lebih selera untuk memakannya, donat sate ini juga bisa kalian buat sebagai ladang usaha kalian.

kali ini mimin depostbali ingin kasih tau resep donat sate untuk kalian dan agar kalian dapat membuatnya dirumah dengan mudah.

Baca juga: World Ice Cream Tour Bali, with a Very Interesting Concept

Baca juga: Irjen Pol Ahmad Dofiri di Mutasi Menjadi Kabaintelkam, Irjen Pol Suntana Jabat Kapolda Jabar


Bahan Donat:

300 gram tepung terigu
1 sdm ragi instan
45 gram gula pasir
20 gram susu bubuk
1 butir telur
100 ml air es
20 gram margarin
1 sdt garam
15 buah tusuk sate

Bahan Isi:

150 gr keju dipotong dadu


Baca juga: Kadin Kota Bandung Menggelar Musyawarah Kota (MUKOTA VIII)

Baca juga: Gamplong Nature Studio is a Tourist Place with an Attractive Photo Spot Atmosphere

Baca juga: Resep Membuat Salad Sayuran

Cara Membuat:

Pertama-tama, aduk rata tepung terigu, ragi instan, gula, dan susu bubuk dalam satu wadah.
Setelah itu masukkan telur dan air es sedikit demi sedikit sembari diaduk rata.
Masukkan margarin dan garam. Dan diamkan selama 15 menit agar mengembang.
Setelah itu, buat bulatan dan masukkan keju dadu ke dalamnya. Diamkan selama 30 menit.
Goreng hingga kecokelatan. Lalu rangkai 3-4 potong donat pada tusuk sate. Kamu juga bisa memberikan topping sesuai selera dengan cantik. -ER


Editor: Erica Regina F
    Bagikan  

Berita Terkait