Siapa Pengganti Rangnick? Juru Taktik Baru Manchester United

Sepak Bola —Selasa, 29 Mar 2022 10:14
    Bagikan  
Siapa Pengganti Rangnick? Juru Taktik Baru Manchester United
Erik Ten Hag Pelatih Ajax yang menjadi kandidat paling kuat hijrah ke MU.* (FOTO: Pinterest)


DEPOSTBALI,- Ralf Rangnick merupakan pelatih Setan Merah saat ini.  Tapi Rangnick didapuk sebagai pelatih sementara hingga musim ini selesai, lalu ia akan bekerja dibalik layar bersama MU sebagai konsultan klub.

Menurut Skysport, tugas Rangnick nantinya akan dilibatkan untuk memberikan pendapat soal inovasi, pencari bakat serta sebagai pendekatan lain yang berhubugan dengan pembangunan skuad.  Selama Rangnick menjabat sebagai pelatih utama, ia hanyak membawa Setan Merah di posisi 6 klasemen Liga Inggris dengan raihan 50 poin, meski gagal di babak 16 Liga Champions.

Performa yang kurang apik memang dari pelatih asal Jerman itu. Maka dari itu manajemen Setan Merah saat ini dikabarkan sedang berburu pelatih untuk menggantikan Rangnick.

Ada dua kandidat kuat, yaitu Erik Ten Hag dan Mauricio Pochettino.  Mauricio Pochettino saat ini masih melatih klub besar PSG di Liga Prancis.  Kedatangan Pochettino memang tidak dirumorkan saat ini saja, sebelumnya saat masih dipegang oleh Ole Gunnar Solksjaer.  Pochettino yang dikabarkan akan menjadi penggantinya.

Namun menurut kabar yang beredar, Erik Ten Hag lah yang menjadi kandidat paling kuat untuk menduduk posisi kepelatihan di MU.  Banyak fans Setan Merah yang sudah berharap tim kesayangannya dilatih oleh pelatih Ajax Amsterdam itu.  Alasannya karena melihat hasil yang luar biasa saat bersama Ajax.

Memanfaatkan jeda internasional, manajemen Setan Merah sudah melakukan wawancara kepada Erik Ten Hag dan kandidat lainnya yaitu Luis Enrique, Julen Lopetegui dan Pochettino.

Pengumuman pelatih baru disebut akan dimumkan pada bulan April 2022.  Siapa yang akan menjadi juru taktik MU musim depan ?

Sepeninggal Sir Alex Ferguson di tahun 2013, Setan Merah memang belum bisa menemukan pelatih yang cocok, apakah pelatih selanjutnya akan cocok?* (RENALDI)

Baca juga: Jadi Topskor, Ini Daftar Penyerang Tajam di BRI Liga 1

Editor: Admin
    Bagikan  

Berita Terkait