DEPOSTBALI-, Seperti yang kita ketahui bahwa memiliki berat badan yang ideal menjadi sebuah keinginan banyak orang. Dengan berat badan yang ideal, hidup terasa lebih mudah karena dapat melakukan aktivitas yang disukainya secara gampang.
Selain itu, kesehatan tubuh yang baik juga akan membuat tampil lebih segar. Maka, metode yang digunakan untuk menurunkan berat badan adalah diet.
Nutrisi diet yang baik adalah nutrisi yang lengkapi dengan sayuran serta protein dan kandungan lain yang dapat menjaga kesehatan tubuh serta dapat mempertahankan berat badan agar tetap seimbang dan tidak berlebih.
Tentu saja selain diet, kamu juga harus tetap membakar kalori dengan cara lain seperti berolahraga dan aktivitas fisik lainnya.
Menu diet sendiri sejenisnya bervariatif. Salah satunya adalah salad. Salad juga bisa dikomsumsi untuk diet. Salad yang baik adalah salad yang terdiri sari sayur-sayuran segar serta kacang-kacangan.
Namun kamu juga bisa sesekali menambahkan protein seperti daging asap maupun ayam asal dalam pantauan serta porsi yang pas.
Ini dia resep membuat taco salad untuk temani diet kamu
Bahan-bahan
1 buah bombai merah, iris
1 sendok the minyak biji matahari
1 buah jeruk nipis yang sudah di peras
1 buah seledri
2 buah alpukat kupas dan potong
2 tomat, di potong kecil kecil
½ pack taco atau fajita bubuk
100 gram feta, potong kecil kecil
200 gram totalilla chip
400 gram daging giling
400 gram kacang hitam, renda
Ketumbar secukupnya
Saus
½ perasan jeruk nipis
5 sendom teh sour cream atau pasta cabai (opsional)
Baca juga: Resep Onigiri Tuna Mayo, Kuliner Jepang Cocok untuk Sarapan
Cara membuat
. Campurkan bombai merah dngan setengah perasan jeruk nipis berserta sedikit garam pada mangkuk kecil, sisihkan.
. Panaskan minyak kemudian masak daging giling selama 15-20 menit hingga mengeluarkan lemak. Namun jika kering tambahkan sedikit minyak.
. Setelah daging giling mulai agak matang. Tambahkan bubuk taco dan masak kembali selama 2 menit kemudian tambahlan tomat dan tuang sisa perasan jeruk nipis dan biarkan kembali selama beberapa menit.
. Kemudian, masukan kacang hitam dan naikan api sedang kemudian terus masak dan aduk hingga semuanya matang, tes rasa dan sisihkan
. Untuk membuat sausnya, campurkan perasan jeruk nipis dengan sour cream dan saus cabai jika menggunakan, berikan garam atau lada. Sisihkan.
. Suwir tortilla chip pada mangkuk kemudian beri layer seledri, lalu daging giling, kacang hitam, beri juga irisan alpukat. Potong tonmat serta perasan jeruk nipis dan feta.
. Tuang saus dan tambahkan ketumbar.
. Tutup kembali dengan tortilla chips dan sajikan. Selamat mencoba! (wdyqrrtlan)
Baca juga: 6 Manfaat Daun Inai, ternyata banyak manfaatnya yang harus kalian ketahui!