DEPOSTBALI,- Film “Jakarta vs Everybody” adalah film yang tayang sejak 19 Maret 2021 di bioskop online. Kamu bisa menyaksikan film ini secara online dengan mengunjungi situs bioskoponline.com yang mengenakan tarif menonton online seperti membayar tiket pada umumnya kala menonton bioskop.
Film berdurasi 1 jam 41 menit ini harga tiketnya Rp30 ribu.
“Jakarta vs Everybody” memiliki rating 21+, disutradarai oleh Ertanto Robby Soediskam dan Akhmad Khomaini yang menangani sinematografi. Jefri Nichol, Ganindra Bimo, Wulan Guritno dan Dea Panendra menjadi para pemeran di film ini. Nama-nama yang sudah tidak asing lagi dan merupakan bintang papan atas tanah air. Selain itu, ada juga penampilan khusus dari Esa Sigit, Chicco Jerikho, Amanda Gratiana dan Marriane Rumantir Fitradi.
Film ini berhasil ditayangkan di Festival Fim Black Nights Tallin ke-21 pada 26 November 2020 lalu. Film ini pada awalnya dijadwalkan tayang pada 24 Juni 2021, namun harus ditunda karena pandemi Covid-19.
“Jakarta vs Everybody” menceritakan Dom (Jefri Nichol), seorang pria usia 23 tahun yang merantau ke Jakarta. Tujuan Dom pergi ke Jakarta adalah untuk mengejar mimpinya menjadi seorang aktor dan mengadu nasib di ibukota.
Tentu saja perjalanannya untuk menjadi aktor tidak semudah itu. Dom harus menghadapi sulitnya hidup di kota metropolitan. Dom juga keluar dari proyek film yang memperlakukannya semena-mena.
Sebagai seorang aktor pendukung, Dom tidak terima ketika ia mendapatkan perlakuan yang tidak mengenakan. Apalagi tak sepadan dengan upah yang ia terima. Dom akhirnya pergi meninggalkan lokasi syuting dan mencari pekerjaan di tempat lain.
Dalam keadaan terpuruk, Dom bertemu dengan Pinkan (Wulan Guritno) dan Radit (Ganindra Bimo) yang membuat Dom terperosok ke dunia hitam.
Jadi, bagaimanakah kelanjutan cerita Dom dalam mengadu nasib?* (PARISAINI R ZIDANIA)
Baca juga: Selamat! BTS Raih Dua Penghargaan iHeart Award 2022