DEPOSTBALI,- Bekerja merupakan suatu kewajiban bagi orang yang telah baligh. Tujuan dari bekerja adalah untuk mencukupi kebutuhan hidup dan terhindar dari kefakiran. Dengan bekerja, maka kita juga akan mampu membantu orang lain yang membutuhkan rezeki. Agar semakin berkah, maka kita perlu membaca doa sebelum dan sesudah bekerja setiap harinya.
Agama Islam mengajarkan agar umatnya senantiasa mengucapkan doa di segala aktivitas yang dilakukannya. Hal ini tidak terkecuali dengan rutinitas bekerja yang dilakukan sehari-hari. Dengan mengucapkan doa, maka aktivitas yang kita lakukan akan semakin berkah dan mendapat rahmat dari Allah SWT.
Jika dilihat segi keilmuan, berdoa juga mampu meningkatkan produktivitas kerja. Seperti yang dijelaskan dalam buku Nikmatnya Ibadah: Tinjauan Psikologis & Medis Ibadah Sehari-hari (2016), hal ini dikarenakan adanya dorongan kepercayaan diri, bahwa doa yang dipanjatkan akan dikabulkan oleh Allah SWT. Oleh karena itu, hendaknya kita mulai membiasakan diri untuk mengawali pekerjaan dengan ucapan doa.
Baca juga: Hasil Wakil Indonesia di Hari Pertama Pada Pertandingan BWF World Tour Finals 2022
Doa Sesudah Bekerja
اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَعُوْذُ بِكَ أَنْ أَضِلَّ أَوْ أُضَلَّ، أَوْ أَزِلَّ أَوْ أُزَلَّ، أَوْ أَظْلِمَ أَوْ أُظْلَمَ، أَوْ أَجْهَلَ أَوْ يُجْهَلَ عَلَيَّ
Allahuma innii a’uudzubika an adhilla, au udhalla, au azilla, au adzlama, au ajhala, au yujhala ‘alayya
Artinya: “Ya Allah, sungguh aku berlindung kepadaMu agar tidak tersesat atau disesatkan atau aku tergelincir atau digelincirkan atau aku berbuat zalim atau dizalimi atau aku berbuat bodoh atau dibodohi.” (HR. Abu Dawud)
Itulah bacaan doa sebelum dan sesudah bekerja yang dapat diamalkan para pekerja untuk mendapatkan perlindungan dan rezeki yang berkah. Selain itu untuk menjadi salah satu bentuk ibadah kepada Allah SWT. (RATIH ANJANI)
Baca juga: Kemeriahan Acara Pernikahan Chelsea Islan dan Rob Clinton