Serem! Inilah 6 Bunga yang Sering di Kaitkan Dengan Makhluk Halus

Nah ini dia —Kamis, 19 Oct 2023 12:25
    Bagikan  
Serem! Inilah 6 Bunga yang Sering di Kaitkan Dengan Makhluk Halus
Ilustrasi bunga melati. (Unsplash / Dagmara Dombrovska)

DEPOSTBALI-, Indonesia bisa dibilang sebagai salah satu negara yang masih kental dengan hal-hal misitis dan hal spiritual. Maka dari itu banyak sekali barang atau tanaman yang sering dikaitkan dengan berbagai hal mistis, salah satunya adalah bunga.

Banyak sekali bunga yang indah dan wangi namun hal itu malah dikaitkan dengan hal-hal mistis.

Mengutip dari berbagai sumber ini dia beberapa bunga yang selalu dikaitkan dengan hal mistis dan tidak percayai dapat mendatangkan makhluk halus.

 

  • Bunga Melati

Banyak sekali orang yang berkumpul di bunga melati ini dengan hal-hal mistis. karena bunga melati ini mempunyai wangi yang sangat identik dan dikenal akan mendatangkan makhluk halus.

Bunga ini sering digunakan untuk ritual-ritual dan konon katanya bunga ini sangat disukai oleh makhluk halus dan jin, dan bunga melati ini juga konon di sukai oleh Nyi Roro Kidul, jadi banyak sekali orang yang enggan menanam bunga melati di rumah mereka, karena ceritanya yang tersebar.

 

  • Bunga Kamboja

Bunga kamboja dengan warna putih yang mencolok dan bentuk bunga yang sangat indah ini konon tidak percayai memiliki kemampuan untuk memanggil roh halus.

Bunga ini juga banyak bisa kita lihat di pemakaman, maka dari itu semakin banyak orang yang meyakinkan bahwa bunga ini memiliki hal mistis karena banyak yang ditemui di pemakaman.

Baca juga: Simak Penjelasan 3 Perbedaan Pertamax Turbo, Dexlite hingga Pertamina Dex

 

  • Bunga Sedap Malam

Bunga ini terbilang cukup sangat unik sesuai dengan namanya bunga sedap malam ini hanya akan tercium pada malam hari.

Tentu saja hal itu menimbulkan kesan yang sangat horor dan selalu dikaitkan dengan hal mistis, padahal banyak juga orang yang mengatakan bahwa bunga sedap malam ini dapat menangkal santet.

 

  • Bunga Kantil

Bunga kantil ini memiliki aroma yang sedap dan dengan warna putih yang sangat cantik, namun aroma bunga ini tidak percayai dapar memanggil makhluk halus untuk datang ke rumah, beberapa orang juga percaya bahwa bunga ini di favorit kuntilanak dan mereka juga sering tinggal di pohon kantil.

 

  • Bunga Kemuning

Kemuning terkenal sebagai tanaman mistis yang bisa mengundang makhluk halus ke rumah kalian, bunga ini memiliki tampilan yang sama dengan bunga melati, namun bunga ini tidak memiliki aroma yang menyengat seperti bunga.

Dan banyak juga yang mengetahui bahwa jika kalian menanam pohon kemuning dirumah maka rumah kalian akan menjadi sarang pocong.

 

  • Bunga Kenanga

Bunga terakhir yang tidak dipercayai adalah bunga kenanga. Dengan wanginya yang sangat menyengat tentunya bunga ini banyak orang yang menganggap bunga ini menyeramkan.

Itulah beberapa deretan bunga yang tidak dipercayai dapat mengundang makhluk halus. (EricaRFeby)

Baca juga: Tidak Ada Korban Jiwa di Kecelakaan Kereta Anjlok Wates

Editor: Widya
    Bagikan  

Berita Terkait