Resep Membuat Mochi Es Cream Vanilla, Seger dan Enak

Food —Selasa, 29 Aug 2023 10:59
    Bagikan  
Resep Membuat Mochi Es Cream Vanilla, Seger dan Enak
mochi es cream ( foto:pinterest )

DEPOSTBALI-, Di saat cuaca sedang panas, mengkonsumi minuman dingin atau es krim memang menjadi pilihan yang tepat.
Tapi pasti bosan dengan es krim yang suka di jual di toko-toko.
Sebenernya bisa loh mengkreasikan es krim agar rasanya jauh lebih enak, dan cara pembuatannya pun tidak susah.
Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan resep yang mungkin bisa membantu Anda mencobanya, yaitu salah satunya membuat mochi es krim.
Resep membuat mochi es krim yang bisa kamu coba di rumah.

Bahan-bahan
- 60 gram gula pasir
- 125 gram tepung ketan
- 1 sendok teh susu bubuk full cream
- 1 sendok teh bubuk vanilla
- 150 mililiter air
- 30 gram maizena
- Es krim

Baca juga: 4 Kota Legenda yang Hilang dalam Sejarah


Cara membuatnya
- Campurkan tepung ketan, gula, dan bubuk vanilla. Aduk hingga merata.
- Masukan air sedikit demi sedikit lalu aduk rata dengan Whisk hingga adonan memcapur rata.
- Siapkan kukusan, lalu kukus adonan moci selama 20-25 menit hingga berubah menjadi warna yang agar transparan.
- Kemudian sangrai maizena untuk baluran mochi.
- Keluarkan adonan mochi dengan maizena yang sudah disangrai dan bentuk pipih. Kemudian beri isian es krim secukupnya. Setelah itu bentuk bulat-bulat, ulangi hingga adonan habis.
- Setelah sudai selesai semuanya sebaiknya masukan dulu ke dalam freezer selama 5-6 jam agar lebih enak dinikmati.
Mudah kan cara membuatnya, selamat mencoba di rumah resepnya.(wdyqrrtlan)

Baca juga: 5 Rekomendasi Wisata di Tasikmalaya, Cocok Buat Berlibur Bersama yang Terkasih

Editor: Widya
    Bagikan  

Berita Terkait